Tips Memilih Shower Agar Mandi Lebih Nyaman

By SaungMaman

Memakai shower sekarang ini menjadi gaya hidup baru bagi masyarakat Indonesia. Namun bukan hanya karena mengikuti gaya hidup modern, penggunaan shower juga membuat waktu mandi menjadi lebih efektif dibandingkan penggunaan gayung. Dengan shower kedua tangan bebas membersihkan diri dengan sabun cair atau mencuci rambut. Meski begitu jangan asal pilih shower karena salah pilih bisa membuat mandi Anda justru tidak senyaman yang diharapkan. Berikut ini adalah tips memilih shower mana yang pas untuk kebutuhan mandi Anda:

 

1. Kenali tipe shower.

Di pasaran ada beberapa tipe shower yang harus Anda perhatikan agar bisa memilih dengan tepat. Model shower yang ada antara lain:

Fixed shower.

Merupakan tipe shower yang terpasang permanen pada dinding kamar mandi sehingga menghasilkan arah pancuran air yang tetap.

Tips Memilih Shower Agar Mandi Lebih Nyaman
Fixed Shower

Hand shower.

Shower fleksibel yang harus digenggam tangan untuk mengarahkan air. Dengan keran fleksibel, hand shower dapat diarahkan ke berbagai bagian tubuh.

Shower column set.

Perpaduan dari fixed shower dan hand shower. Jika Anda bingung atau ingin memiliki keduanya, pilihan ini adalah yang paling tepat.

2. Suhu air yang dialirkan.

Jika Anda hanya memerlukan shower untuk air dingin atau suhu normal, Anda bisa memilih shower dari material plastic atau stainless. Namun jika menggunakan air panas, maka pilihlah tipe shower khusus untuk air panas dengan material anti karat.

Baca juga: 7 Cara Mencuci Tangan yang Benar Agar Terhindar dari Kuman dan Penyakit


3. Kebutuhan khusus lainnya.

Sekarang ini ada banyak jenis shower yang memiliki fitur tambahan lain misalnya menyaring air dari zat asing atau bakteri atau mengatur tekanan air. Anda bisa memilih shower khusus yang memiliki fitur sesuai kebutuhan.

Kenali dahulu kebutuhan Anda sebelum membeli shower. Apapun pilihannya, Anda bisa mendapatkan shower berbagai jenis dan fitur dari Kohler. Shower columnset Kohler juga sudah dijual di berbagai supermarket dan outlet hardware bagi Anda yang ingin memiliki shower set berkualitas dengan dua alternatif penggunaan. Saat membeli Anda juga bisa mendapatkan informasi cara pemasangan atau menggunakan tenaga professional dari toko sehingga pengaplikasian shower dapat tepat sasaran.


Tips Memilih Shower Agar Mandi Lebih Nyaman

You Might Also Like:

Tidak ada komentar: