5 Tips Menggunakan Gawai Agar Ramah Lingkungan

By SaungMaman

Gawai atau perangkat elektronik yang sehari-hari kita pakai ternyata banyak mengkonsumsi energi  dan sumber daya yang besar. Keberadaannya sangat penting dalam menunjang aktivitas kita. Namun saat gawai sudah mulai tidak terpakai, tentunya akan berdampak cukup besar terhadap lingkungan dengan menumpuknya sampah elektronik. 

Mengingat pentingnya keberadaan gawai bagi kehidupan manusia, tentu kita tak bisa mengesampingkan dalam hal penggunaannya. Yang bisa kita lakukan hanyalah meminimalisir agar gawai tersebut tidak terlalu banyak menimbulkan efek negatif bagi kehidupan manusia terutama terhadap kelestarian lingkungan. 

Nah, berikut ini adalah 5 tips yang bisa dilakukan agar keberadaan gawai lebih ramah lingkungan:

1. Melakukan riset sebelum membeli

Sebelum membeli sebuah gawai atau perangkat elektronik lainnya, usahakan untuk melakukan riset terlebih dahulu. Ini penting agar barang yang akan kita beli benar-benar bermanfaat namun tidak berdampak buruk bagi lingkungan. Riset kecil-kecilan bisa dilakukan dengan cara mencari informasi mengenai barang yang hendak kita beli melalui browsing di internet. 

5 Tips Menggunakan Gawai Agar Ramah Lingkungan

2. Membeli barang bekas bila memungkinkan

Tidak harus beli baru saat membutuhkan gawai, barang bekaspun boleh asalkan kondisinya masih bagus dan layak pakai. Ada 2 keuntungan dengan membeli barang seken, pertama memperpanjang usia gawai dan mengurangi jejak karbon. Kedua tentu menghemat uang Anda. Pastikan barang yang dibeli kualitasnya masih baik dan bukan barang bajakan/hasil curian. 

3. Pilih produk yang bisa di daur ulang

Saat membeli produk, kenali terlebih dahulu material yang digunakan. Pilih produk yang ramah lingkungan dan bisa didaur ulang. Sejumlah perusahaan kini telah mencantumkan perihal keterlacakan material suatu produk, sehingga bisa diketahui bahwa barang tersebut bisa didaur ulang atau tidak. 

4. Mengoptimalkan fitur

Banyak gawai memiliki kemampuan multifungsi, sehingga memungkinkan kita untuk memiliki cukup satu perangkat untuk banyak kebutuhan. Ini tentu memiliki keuntungan terhadap kelestarian lingkungan karena kita tidak perlu membeli terlalu banyak alat elektronik.


5. Manfaatkan fasilitas tukar tambah

Saat hendak mengganti gawai dengan yang baru, manfaatkan fasilitas tukar tambah bila kondisi gawai kita kondisinya masih cukup baik. Bila hal ini dilakukan maka ada dua keuntungan yang didapat. Pertama mengurangi dampak menumpuknya sampah elektronik, kedua menghemat pengeluaran karena mendapatkan harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan membeli baru. 

Nah, itulah 5 Tips Menggunakan Gawai Agar Ramah Lingkungan yang bisa SaungMaman bagikan kali ini, semoga artikel ini bermanfaat. 

Referensi: klasika.kompas.id
5 Tips Menggunakan Gawai Agar Ramah Lingkungan

You Might Also Like:

Tidak ada komentar: